aday's blog

Selasa, 02 September 2008

Rapor Serie A Pekan Pertama

Pekan pertama Serie A tampaknya menjadi milik tim – tim medioker seperti Lazio dan Torino.Kedua tim ini berhasil menang dengan selisih 3 gol atas lawannya masing – masing.Torino mengalahkan tim promosi Lecce dengan skor 3 – 0,sedangkan Lazio berhasil membantai tuan rumah Cagliari dengan skor 4 – 1.Sedangkan start tim - tim unggulan Serie A musim ini tidak ada yang sempurna.Dimulai dari Inter Milan yang hanya berhasil membawa pulang satu angka dari kandang Samdoria.Tampaknya krisis pemain di lini belakang membawa pengaruh pada performa Inter pada awal musim ini dimana mereka kehilangan 4 bek yang yang masih bergelut dengan cidera.Walaupun Inter sempat unggul terlebih dahulu,samdoria bisa membalas.Nasib setali tiga uang juga dialami oleh Roma dan juventus.Roma juga sempat unggul terlebih dahulu pada babak pertama melalui pemain muda mereka Roberto Aquilani.Akan tetapi pada babak kedua berhasil disamakan oleh Napoli walaupun Napoli hanya bermain dengan 10 orang.Juventus juga mengalami hal yang sama.Bedanya Juventus melakukannya di kandang salah satu tim unggulan lainnya Fiorentina.Mereka sempat unggul m elalui Pavel Nedved.Fiorentina harus berterima kasih kepada rekrutan anyar mereka Alberto Gilardino, yang berhasil mencetak gol balasan dimenit – menit akhir pertandingan.Hal yang lebih parah dialami Milan.Tim yang sarat pemain berkualitas ini harus takluk dari tim promosi Bologna 1- 2.Sedangkan hasil yanglainnya, Chievo mengalahkan Reggina dengan skor 2 -1,Catania vs Genoa 1 – 0,Atalanta vs Siena 1 – 0,Udinese vs Palermo 3 – 1.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda